School of Government and Public Policy (SGPP) atau Sekolah Tinggi Kepemerintahan dan Kebijakan Publik membuka pendaftaran Program Magister Kebijakan Publik 2023/2024. Pendaftaran untuk batch XII ini dibuka sampai 20 Maret 2023.
SGPP adalah sekolah tinggi kebijakan publik yang berlokasi di Jalan Anyar, Sentul, Bogor. Perguruan tinggi ini didirikan pada tahun 2012 untuk memberikan pendidikan yang relevan dan berkualitas tinggi bagi para pembuat kebijakan saat ini dan masa depan.
Staf pengajar School of Government and Public Policy terdiri dari akademisi dan praktisi terkemuka dari Indonesia dan luar negeri, yang memiliki komitmen tinggi dalam meningkatkan kajian dan implementasi kebijakan publik. Para lulusan SGPP diharapkan akan menjadi pembuat kebijakan yang baik yang menghasilkan pertumbuhan yang berkelanjutan dan pemerataan pembangunan.
Seperti tahun-tahun sebelumnya, SGPP menyediakan beasiswa parsial di bagi calon mahasiswa di kampus ini. Fasilitas ini jadi pilihan menarik, karena mahasiswa baru bisa mendapatkan biaya kuliah yang lebih terjangkau.
Mau baca artikel terkait kebijakan publik? Klik langsung di sini
Kurikulum di School of Government and Public Policy
Mau tahu apa saja materi yang diajarkan di SGPP? Berikut adalah kurikulum program magister di SGPP.
Kurikulum Semester 1
Public Policy Planning,Implementation and Evaluation
Public Sector Economics
Indonesia and Its Interconnected World
Research Methods
Critical Thinking and Academic Writing
Decision Analysis and Applied Statistics for Public Policy
Kurikulum Semester 2
Public Policy Evaluation
Bargaining, Negotiation and Conflict Resolution
Social Technological Innovation and Environmental Sustainability
Global Disorder and Disruptive Technology
Energy Policy
Thesis Proposal Seminar
Kurikulum Semester 3
Tesis
Tertarik untuk mendaftar Program Magister Kebijakan Publik batch XII di SGPP? Silakan mengirimkan email ke admissions@sgpp.ac.id atau menghubungi nomor telepon 0811-1522-504. Anda juga bisa membuka website resmi SGPP di http://sgpp.ac.id.